Percakapan Bahasa Arab Tentang Safar dan Artinya

Revisi : https://tinyurl.com/_2024

Sahabat yang semoga selalu dalam lindungan Allah -ta'ala-. Tulisan ini adalah lanjutan dari proyek penulisan contoh-contoh percakapan bahasa Arab dan penerjemahannya yang diambil dari buku ABY jilid 1 buku 2.
 yang semoga selalu dalam lindungan Allah  Percakapan Bahasa Arab Tentang Safar dan Artinya
Sebelumnya: Dialog Bahasa Arab tentang Kesehatan dan Artinya.

Langsung saja ayyuhal ikhwah (saudara-saudara), berikut ini 3 contoh percakapan bahasa Arab dengan tema safar (bepergian), dan terjemahannya dalam bahasa Indonesia. Selamat belajar dan membaca.

  • Percakapan Pertama ( الحِوَارُ الأَوَّلُ )

. أَيَّ خِدْمَةٍ
المُوَظَّفُ
Ada yang bisa dibantu. Petugas
، لَدَيَّ حَجْزٌ إِلَى جُدَّةَ
. وَأُرِيْدُ تَأْكِيْدَ الحَجْزِ
المُسَافِرُ
Saya telah pesan (tiket)
ke Jeddah? Dan saya ingin
memastikannya.
Traveller
هَلِ الحَجْزُ عَلَى الخُطُوْطِ السُّعُوْدِيَّةِ ؟
المُوَظَّفُ
Apakah via maskapai Saudi? Petugas
. لَا ، هُوَ عَلَى الخُطُوْطِ الإِنْدُوْنِيْسِيَّةِ
المُسَافِرُ
Tidak, via maskapai Indonesia. Traveller
أَيْنَ التَّذَاكِرُ ؟
المُوَظَّفُ
Mana tiket-tiketnya? Petugas
، هَذِهِ هِيَ التَّذَاكِرُ : تَذْكِرَتِي
، وَتَذْكِرَةُ زَوْجَتِي ، وَتَذْكِرَةُ ابْنِي
. وَتَذْكِرَةُ بِنْتِي
المُسَافِرُ
Ini tiket-tiketnya: tiketku,
tiket istriku, tiket putraku,
dan tiket putriku.
Traveller
وَأَيْنَ جَوَازَاتُ السَّفَرِ ؟
المُوَظَّفُ
Dan mana paspor-paspornya? Petugas
. هَذِهِ هِيَ جَوَازَاتُ السَّفَرِ
المُسَافِرُ
Ini paspor-paspornya. Traveller
أَيْنَ تَأْشِيْرَةُ الخُرُوْجِ ؟
المُوَظَّفُ
Mana visa keluarnya? Petugas
، هَذِهِ تَأْشِيْرَةُ الخُرُوْجِ
. وَهَذِهِ تَأْشِيْرَةُ الدُّخُوْلِ
المُسَافِرُ
Ini visa keluar,
dan ini visa masuk.
Traveller
. الرِّحْلَةُ رَقْمُ 777
. تُغَادِرُ الطَّائِرَةُ السَّاعَةَ الثَّالِثَةَ فَجْرًا
. اُحْضُرْ إِلَى المَطَارِ قَبْلَ سَاعَتَيْنِ
المُوَظَّفُ
Penerbangan Anda No. 777.
Pesawat akan lepas landas pada
pukul tiga dini hari. Datanglah
ke bandara dua jam sebelumnya.

Petugas
. شُكْرًا
المُسَافِرُ
Terima kasih. Traveller
. رِحْلَةً سَعِيْدَةً
المُوَظَّفُ
Semoga perjalanan Anda
menyenangkan.
Petugas
Ket: Percakapan antara petugas bandara dengan seorang musafir .

  • Percakapan Kedua ( الحِوَارُ الثَّانِيُّ )

. السَّلَامُ عَلَيْكُمْ
المُسَافِرُ
Assalamu'alaikum. Traveller
. وَعَلَيْكُمُ السَّلَامُ . أَهْلًا وَسَهْلًا
. جَوَازَ السَّفَرِ مِنْ فَضْلِكَ
الضَّابِطُ
Wa'alaikumussalam. Selamat
datang. Permisi, tolong paspornya.
Petugas
. هَذَا هُوَ جَوَازُ السَّفَرِ
المُسَافِرُ
Ini pasporku. Traveller
هَلْ أَنْتَ مَالِيْزِيٌّ ؟
الضَّابِطُ
Apakah kamu orang Malaysia? Petugas
. لَا ، أَنَا كَشْمِيْرِيٌّ
المُسَافِرُ
Tidak, aku orang Kashmir. Traveller
هَلْ أَنْتَ قَادِمٌ لِلْعَمَلِ ؟
الضَّابِطُ
Apakah kamu datang untuk kerja? Petugas
. لَا ، أَنَا قَادِمٌ لِلزِّيَارَةِ وَالعُمْرَةِ
المُسَافِرُ
Tidak, aku datang
berkunjung dan umroh.
Traveller
كَمْ يَوْمًا سَتُقِيْمُ هُنَا ؟
الضَّابِطُ
Berapa hari kamu tinggal di sini? Petugas
. ثَلَاثَةَ أَسَابِيْعَ تَقْرِيْبًا
المُسَافِرُ
Sekitar tiga pekan. Traveller
أَيْنَ سَتُقِيْمُ ؟
الضَّابِطُ
Dimana kamu akan tinggal? Petugas
ٍسَأُقِيْمُ فِي فُنْدُقٍ قَرِيْب
. مِنَ المَسْجِدِ الحَرَامِ
المُسَافِرُ
Aku akan tinggal di hotel yang
dekat dengan Masjidil Haram.
Traveller
، ًإِقَامَةً طَيِّبَةً ، وَعُمْرَةً مَقْبُوْلَة
. إِنْ شَاءَ اللهُ
الضَّابِطُ
Semoga kunjunganmu berkesan, dan
umrohmu diterima -insyaallah-.
Petugas
. جَزَاكَ اللهُ خَيْرًا
المُسَافِرُ
Semoga Allah membalasmu
dengan kebaikan.
Traveller
Ket: Percakapan antara petugas imigrasi di bandara dengan seorang musafir yang baru datang di Saudi Arabia.

  • Percakapan Ketiga ( الحِوَارُ الثَّالِثُ )

. أَهْلًا وَسَهْلًا
المُوَظَّفُ
Selamat datang. Petugas
. فَقَدْتُ حَقِيْبَتِي
المُسَافِرُ
Aku kehilangan koperku. Traveller
مِنْ أَيْنَ أَنْتَ قَادِمٌ ؟
المُوَظَّفُ
Dari mana kamu datang? Petugas
. َأَنَا قَادِمٌ مِنْ بَنْغَلَادِيْش
المُسَافِرُ
Aku datang dari Bangladesh. Traveller
أَيْنَ الجَوَازُ ؟ وَأَيْنَ التَّذْكِرَةُ ؟
المُوَظَّفُ
Mana paspor dan tiketmu? Petugas
، ُهَذَا هُوَ الجَوَاز
. وَهَذِهِ هِيَ التَّذْكِرَةُ
المُسَافِرُ
Ini paspor dan tiketku. Traveller
مَا لَوْنُ الحَقِيْبَةِ ؟
المُوَظَّفُ
Apa warna kopernya? Petugas
. لَوْنُهَا أَسْوَدُ
المُسَافِرُ
Warnanya hitam. Traveller
هَلْ هَذِهِ حَقِيْبَتُكَ ؟
المُوَظَّفُ
Apakah ini kopermu? Petugas
. نَعَمْ ، هَذِهِ حَقِيْبَتِي
المُسَافِرُ
Iya, ini koperku. Traveller
مَاذَا فِي الحَقِيْبَةِ ؟
المُوَظَّفُ
Apa isi kopernya? Petugas
. فِي الحَقِيْبَةِ مَلَابِسُ
المُسَافِرُ
Isi kopernya pakaian. Traveller
. اِفْتَحِ الحَقِيْبَةَ
المُوَظَّفُ
Bukalah kopernya. Petugas
. نَعَمْ ، هَذِهِ حَقِيْبَتِي
المُسَافِرُ
Iya, ini adalah koperku. Traveller
Ket: Percakapan antara petugas bandara dan seorang traveller yang kehilangan kopernya.

Demikian 3 contoh dialog bahasa Arab tentang bepergian ( السَّفَرُ ), dan artinya. Semoga apa yang saya tulis ini diterima di sisi Allah, dan bisa memberikan manfaat bagi Anda pecinta bahasa Arab di bumi pertiwi. Kurang lebihnya mohon maaf, terima kasih atas waktu dan kunjungannya, wa jazaakumullahu khairan.

Sumber http://www.kamusmufradat.com/