Dalam hal ini Tenda O3 bertindak sebagai BTS/Pemancar. Sedangkan NanoStation Loco M2 berfungsi sebagai klien sekaligus Router.
Untuk lebih jelasnya bisa kita perhatikan rancangan berikut ini :
Tutorial Cara Koneksi Wifi NanoStation Loco M2 Ke Tenda O3
Untuk setting Tenda O3 sebagai pemancar anda bisa baca di : Cara Setting Wifi Tenda O3Setting NanoStation Loco M2 Sebagai Penerima/Klien :
1. Login ke admin panel NanoStation Loco M2 melalui alamat ip default NanoStation yakni 192.168.1.20
2. Pilih menu Wireless akan tampil sebagai berikut :
Jika pada SSID dari Tenda O3 diproteksi menggunakan password, maka anda bisa atur/input password wifi dari Tenda O3 di bagian Wireless Security. Sebagai informasi tambahan bahwa Menu Security akan aktif otomatis jika SSID yang akan ditangkap menggunakan password.
3. Pilih menu Select, akan tampil sebagai berikut :
Pada contoh ini, sinyal wifi yang dipancarkan oleh Tenda O3 adalah DDN. Pilih SSID tersebut kemudian klik Lock to AP
4. Klik Change, Apply
5. Klik menu Network, lakukan pengaturan untuk WAN dan LAN
Untuk LAN menggunakan IP Address : 192.168.19.1 dengan fitur DHCP aktif sehingga klien akan mendapatkan IP Address secara otomatis.
Klik Change, Apply
6. Jika tidak ada kesalahan, maka kita cek status koneksi NanoStation ke Tenda O3 melalui menu Main. Hasilnya sebagai berikut :
7. Untuk lebih meyakinkan lagi, lakukan pengujian melalui menu Tools - Ping, kita lakukan ujicoba Ping ke 8.8.8.8 dan hasilnya sebagai berikut :
Rekomendasi untuk di baca : Cara Setting Mikrotik Di Virtual Box
Demikianlah tutorial Cara Koneksi Wifi NanoStation Loco M2 Ke Tenda O3 ini dibuat semoga dapat memberi manfaat. Salam TIK Sumber https://www.duniatik.com/