Pembahasan Soal Listening UN Bahasa Inggris SMK

Revisi : https://tinyurl.com/_2024

iTapuih.com - Pembahasan : Soal Listening UN Bahasa Inggris SMK 2010. Pada postingan kali ini saya akan memberikan Pembahasan Soal UN SMK Listening 2010. Ini merupakan lanjutan dari postingan sebelumnya tentang Latihan Soal Listening UN SMK 2010 yang terdiri dari 15 soal. Dengan adanya pembahasan berikut ini diharapkan mampu meningkatkan kemampuan kita dalam Listening Skill. Bagi adek-adek kelas 12 SMK juga bisa menjadikan soal-soal dan pembahasan UN Listening tahun sebelumnya sebagai ajang untuk melatih kemampuan dan pemahaman sebelum menghadapi Ujian Nasional yang akan datang.


Silahkan baca dan pahami pembahasan ini dengan mengikuti langkah-langkah sebagai berikut.
  1. Dengarkan audio pada video berikut.
  2. Perhatikan pembahasannya dengan cermat.
  3. Jika ada pembahasan yang masih ragu, silahkan tanya pada kolom komentar.
Jika ingin melihat contoh soal (Transcript) Listening berikut, silahkan klik pada link yang ada dikolom paling bawah postingan ini.


PART I


Perhatikan gambar dan dengarkan pilihan yang tepat dari audio untuk soal No 1.
A. The man is talking to the woman
B. The people are looking at the wall
C. They are studying a picture
D. The visitors are praying


1. Narrator: Look at picture number one.
Dari gambar diatas kita bisa melihat bahwa ada dua orang yang sedang memperhatikan sebuah lukisan. Jadi, pernyataan yang sesuai dengan gambar adalah They are studying a picture.
Jawaban: C

Perhatikan gambar dan dengarkan pilihan yang tepat dari audio untuk soal No 2.
A. There is very little traffic
B. The buildings are standing in a row
C. Pedestrians are crowding the walkways
D. The woman has found her ways


2. Narrator: Look at picture number two.
Gambar pada soal menunjukkan suasana jalan raya yang lengang. Jadi, pernyataan yang sesuai dengan gambar adalah There is very little traffic.
Jawaban: A

Perhatikan gambar dan dengarkan pilihan yang tepat dari audio untuk soal No 3.
A. The woman is touching the screen
B. The doctor is sitting behind the patient
C. The patient is being examined
D.  The visitors are leaving the hospital


3. Narrator: Look at picture number three
Dari gambar diatas kita bisa melihat ada seorang dokter yang sedang memeriksa pasiennya. Jawaban yang paling sesuai dengan gambar adalah The patient is being examined.
Jawaban: C

PART II


Perhatikan dialogue dari audio yang anda dengar untuk melengkapi respon yang tepat untuk soal No 4. 
Woman: Why don’t you see a doctor to determine the cause of your illness?
Man: _________________ .

4. Narrator: The best response is .....
A. You’re right. That’s what I’ll do
B. The doctor has just moved here
C. OK. I’ll take the examination tomorrow

Pertanyaan "Why don’t you see a doctor to determine the cause of your illness?" (Bagaimana jika kamu menemui dokter untuk mengetahui penyebab penyakitmu?) Ungkapan tersebut bermakna memberikan saran. Oleh karena itu respon yang paling tepat adalah OK. I’ll take the examination tomorrow.
Jawaban: C

Perhatikan dialogue dari audio yang anda dengar untuk melengkapi respon yang tepat untuk soal No 5.
Man: Can you tell me how to get to the music building from here? I have a lecture to attend there.
Woman: _________________ .

5. Narrator: The best response is .....
A. Sure. I’ll get there in a moment
B. Walk along this street, it is on the right
C. The building is under construction

Seorang pria bertanya kepada wanita dalam dialogue. Bisakah kamu menunjukkan jalan ke gedung musik dari sini? Saya ada kuliah disana. Jadi, jawaban yang menunjukkan arah adalah Walk along this street, it is on the right.
Jawaban: B

Perhatikan dialogue dari audio yang anda dengar untuk melengkapi respon yang tepat untuk soal No 6.
Man: Who won the basketball competition last year?
Woman: _______________________ .

6. Narrator: The best response is .....
A. I don’t want to see that game
B. Our school team did
C. We would join the competition

Perhatikan pertanyaan "who" yang berarti membutuhkan jawaban orang atau sekelompok orang. Jawaban yang menunjukkan hal tersebut adalah Our school team did.
Jawaban: B

Perhatikan dialogue dari audio yang anda dengar untuk melengkapi respon yang tepat untuk soal No 7.
Woman: Will your father be going with you to the ceremony?
Man: _______________________ .

7. Narrator: The best response is .....
A. Yes. He spends all of time looking in his company
B. No, he hasn’t been feeling well lately
C. I’m sure he’s going to be here soon

Pertanyaan "Will your father be going with you to the ceremony?" (Apakah ayahmu akan datang denganmu ke upacara tersebut?) Respon yang tepat untuk menjawab pertanyaan tersebut adalah No, he hasn’t been feeling well lately.
Jawaban: B

PART III


Perhatikan dialogue dan gambar dari audio yang anda dengar untuk soal No 8.
Man: How many meals do you have a day?
Woman: I usually have three, but sometimes I have  no breakfast because I’m late for school  and I have to hurry.
Man: No, I don’t. My mom enjoys cooking. She’s very good cook. So we hardly ever go to a restaurant.

8. Narrator: What does the woman say about her mother?
Pertanyaan "What does the woman say about her mother?" (Apa yang dikatakan si wanita tentang ibunya?) Dalam dialogue si wanita berkata "My mom enjoys cooking. She’s very good cook." Dari pernyataan tersebut kita bisa menyimpulkan bahwa ibunya dapat memasak dengan baik She can cook well.
Janwaban: A

Perhatikan dialogue dan gambar dari audio yang anda dengar untuk soal No 9.
Man: I love to spend afternoon looking through used book stores.
Woman: Me too. And used book is so much cheaper than a new one.
Man: Well for me that’s not the point. I’m looking for the first edition and other hard to find book.

9. Narrator: What does the woman think about used bookstores?
Pertanyaan "What does the woman think about used bookstores?" (Apa pendapat si wanita tentang toko buku bekas?) Dalam dialogue si wanita berkata "Used book is so much cheaper than a new one." dari pernyataan tersebut kita bisa menyimpulkan bahwa buku bekas jauh lebih murah dari yang baru They are less expensive.
Janwaban: D

Perhatikan dialogue dan gambar dari audio yang anda dengar untuk soal No 10.
Man: I lift the phone ring but there is no answer for the loading dock.
Woman: It’s 10 o’clock. Maybe they’re still having their coffee break.
Man: OK.That explains it. I’ll call back in 15 minutes.

10. Narrator: Why didn’t the man get an answer?
Pertanyaan "Why didn’t the man get an answer?" (Mengapa si pria tidak mendapat jawaban?) Dalam dialogue si wanita berkata "Maybe they’re still having their coffee break." Dari pernyataan tersebut bahwa kemungkinan tidak ada orang di kantor karena masih jam istirahat Nobody was in the office.
Jawaban: B

Perhatikan dialogue dan gambar dari audio yang anda dengar untuk soal No 11.
Man: You can take out up to 5 books.
Woman: Here’s my borrower’s card.
Man: These are due back in 30 days.

11. Narrator: How many books are allowed to be borrowed at one time?
Pertanyaan "How many books are allowed to be borrowed at one time?" (Berapa banyak buku yang boleh dipinjam dalam waktu bersamaan?) Dalam dialogue si pria berkata "You can take out up to 5 books." Jadi, jumlah buku yang boleh dipinjam hanya lima Five books.
Jawaban: D

PART IV


Questions 12 and 13 refer to the following announcement.
Before I start today’s Sociology lecture, I would like to talk with you about the papers that you should be working on. As you know, the topic for the paper is The Relationship between Gun Control and Violence. The paper itself is due in two weeks. But, I would like to see your outline by Friday of this week so that I can be sure that you are on the right track with the assignment.

12. Narrator: Who will most likely be listening to this announcement?
Diawal pengumuman disebutkan "Before I start today’s Sociology lecture" (Sebelum saya memulai kuliah sosiologi). Jadi dapat disimpulkan bahwa yang berbicara adalah seorang dosen, dengan begitu kita bisa mengetahui kalau yang mendengarkan pengumuman itu adalah The students.
Jawaban: C

13. Narrator:  When should the students submit the paper?
Pada pengumuman disebutkan "The paper itself is due in two weeks" (makalah tersebut harus dikerjakan dalam dua minggu). Jadi jawaban yang tepat adalah In two weeks.
Jawaban: D

Questions 14 and 15 refer to the following advertisement.
These days, everyone seems to be drinking bottled water. And why not? It’s refreshing, pure, and safe. But, if you drink plain drink bottled water, you'll get more than just drink water. You get all the vitamins unit a day, for any little more money. Drinking 1 litter a plains brings is equivalent of taking the best selling multivitamin tablet with 100% of the minimum daily requirement of vitamin A, C, and B plus the other vitamins needed by human nutrition. Available in hard litter or little bottle and in pack for a single little bottle.

14. Narrator: What is being advertised?
Iklan yang didengar adalah iklan tentang air mineral botol. Jadi, jawaban yang paling tepat adalah A new brand of bottled water.
Jawaban: B

15. Narrator: What is the main advantage offered in the advertisement?
Iklan tersebut menerangkan "You'll get more than just drink water. You get all the vitamins unit a day, for any little more money." Keuntungan yang ditawarkan dalam iklan tersebut adalah mendapatkan vitamin yang dibutuhkan dalam kegiatan sehari-hari. Maka jawaban yang tepat adalah Having the vitamins needed for one day.
Janwaban: A

Continue

Latihan Soal Listening UN Bahasa Inggris SMK 2010

Selamat belajar, semoga postingan tentang Soal Listening UN SMK 2010 Beserta Pembahasan bisa bermanfaat dan jangan lupa share ya.


Sumber https://www.itapuih.com/